Untuk melakukan sebuah promosi secara online kamu perlu memilih media yang efektif, ini dia media online yang efektif untuk melakukan promosi

5 Media Online Paling Efektif untuk Promosi


Di masa sekarang di mana semua hal sudah bisa di lakukan secara Online, maka melakukan sebuah promosi pun bisa di lakukan secara online. sebelum mengetahui media yang paling efektif untuk melakukan promosi kamu perlu tahu kenapa promosi secara online perlu dilakukan.

jika kamu sudah mengetahui kenapa promosi online perlu untuk dilakukan maka berikut adalah 5 media yang efektif untuk melakukan promosi secara online,

1. Website

Website menjadi salah satu media yang efektif untuk melakukan promosi online, hal ini dikarenakan pola masyarakat yang akan selalu mencari informasi mengenai sebuah produk sebelum mereka membelinya. Mereka akan mencari melalu mesin pencari seperti google, dan hasil dari pencarian google akan mengarah pada website yang berkaitan dengan kata kunci. Hal ini lah yang membuat website menjadi media yang efektif untuk melakukan promosi tinggal bagaimana kita mengelolah website kita selalu berada pada posisi halaman pertama google.
kamu bisa membuat website company profile sebagai awal untuk melakukan sebuah promosi, atau kamu juga bisa membuat website e-commerce sehingga pengunjung website kamu bisa langsung melakukan pembelian.

2. Instagram

Instagram menjadi media sosial yang paling efektif untuk melalukan promosi, karna kini hampir semua orang memiliki akun Instagram dan selalu membuka aplikasi tersebut setiap harinya, sebuah studi menyebutkan 71% pengguna Instagram akan mengikuti sebuah brand tertentu untuk mendapatkan info promosi dan diskon. Untuk mendapatkan perhatian mereka, kamu perlu membuat konten yang menarik dan desain gambar yang mampu menarik perhatian mereka. Hal itu harus dilakukan secara terus menerus setiap harinya. Kamu juga bisa mengoptimalkan konten yang sudah kamu buat dengan fitur Instagram ads



3. Facebook

Hampir sama dengan Instagram, Facebook menyediakan kamu tempat untuk promosi melalu konten yang menarik,Facebook memberikan fitur lebih yang bisa kamu manfaatkan seperti fanpage atau grup sehingga kamu bisa membangun audience yang memang menyukai produk dari kamu yang memudahkan kamu untuk melakukan promosi di lain waktu. Sama halnya dengan Instagram, Facebook juga menyediakan fitur Facebook ads untuk mengoptimalkan konten kamu dan menjangkau lebih banyak orang.

4. Youtube

Berbeda dengan Instagram dan Facebook, Youtube menyediakan media untuk kamu melakukan promosi melalu sebuah video. Sekarang ini para pengguna internet lebih tertarik dengan video interaktif di banding sebuah tulisan, yang akhirnya membuat youtube ramai di akses setiap harinya. Kamu harus membangun audience melalui konten video yang menarik, jika kamu memiliki audience yang menonton semua video promosi tanpa adanya paksaan, itu artinya kamu sukses menciptakan sebuah konten yang menarik.  

5. Marketplace


Marketplace adalah sebuah website yang mempertemukan antara pedagang dan pembeli dan diharapkan terjadi transaksi di dalamnya. Sebuah marketplace yang besar pastinya akan memiliki audience yang besar juga dan pastinya akan menguntungkan, Kamu perlu melakukan promosi diberbagai marketplace yang berbeda untuk meningkatkan jangkauan promosi produk kamu dilihat oleh banyak orang.  

Itu dia 5 Media yang efektif untuk kamu gunakan sebagai media promosi online. kamu bisa mengoptimalkan satu atau 2 media saja tergantung bagaimana strategi promosi kamu, namun ada baiknya jika kamu mengoptimalkan semua media tersebut untuk mendapatkan hasil yang lebih besar.